Kota Bima. Londa Post.Com.- Masyarakat Kota Bima dikenal dengan masyarakat yang agamis dan memegang erat adat istiadat didalam kehidupan sehari-hari, Warga Rasanae Timur juga dikenal dengan masyrakat yang agamis, berbudaya serta masyarakatnya yang ramah.
Hal ini yang terus dipertahankan dan diperkuat, walau kemajuan zaman dan Tekhnologi terus berubah Setiap saat namun kita tetap memegang ciri khas dan karakter sebagai masyarakat Kota Bima yang santun bermartabat.
Camat Rasanae Timur Imam Ardi Susasnto, S.STP., M.AP kepada Londa Post dihalaman Kantor Camat Rastim 10 Juli 2025 Kamis pagi tadi mengatakan; Pihaknya saat ini sedang memulai mengerjakan Pembangunan Musholla di komplek Kantor Camat setempat. Hal ini ia lakukan untuk menunjang kelancaran ibadah umat Islam dilingkungan Kecamatan Rasanae Timur.
"Sebelumnya Walikota Bima yang diwakili oleh Asisten III Setda Kota Bima melakukan Peletakan Batu Pertama secara simbolis sebagai tanda dimulainya Pembangunan Musala Asy Syifa', pada Rabu (18/06/2025) baru lalu." Ucap Camat
Adapun sumber dana pembangunan Mushollah dimaksud menurut camat adalah dari himpunan bantuan dari berbagai pihak yang tidak mengikat." Tujuan pembangunan musholla komplek kantor Kecamatan Rasanae Timur, sejak terbentuknya Kecamatan Rasanae Timur terhitung sudah berjalan 17 Tahun belum adanya pembangunan musholla sebagai sarana ibadah bagi umat muslim pada lingkungan pemerintahan Kecamatan Rasanae Timur." Ucapnya
"Kami menginisiasi adanya musala dilingkungan Pemerintah Kecamatan Rasanae Timur ini, mengingat pada lingkungan ini terdapat beberapa kantor pelayanan masyarakat sehingga perlu adanya sarana ibadah yang representatif bagi umat muslim."Ungkapnya.
Dijelaskanya, ada sejumlah jajaran Aparatur ASN non ASN yang sangat membutuhkan keberadaan Mushollah di komplek Kantor Camat diantaranya, Polsek RasanaE Timur, Kantor Lurah Kodo, KUA Rasanae Timur, UPTD BPKB Rasanae Timur, para pengunjung Taman Kodo dan Jajaran Kantor Camat Rasanae Timur."jelas Camat.
"Kita jadikan musholla ini nantinya sebagai tempat beribadah, berbagi ilmu dan menjadikan sebagai bagian dalam pemberian pelayanan kepada masyarakat," Ungkapnya.
Pihaknya berharap, kelanjutan pembangunan Musholla ini terus tersentuh partisipasi sejumlah pihak terutama bagian Kesra Setda Kota Bima untuk mengakomodir anggaran Stimulan untuk keberlanjutan pembangunan Rumah ibadah di komplek Kantor Camat Rasanae Timur." Jelasnya. (Jev londa).